Adat Istiadat

Dalam Hubungan berkomunikasi dengan negara lain,pastilah kita harus menyesuaikan dengan adat istiadat dari negara - negara tersebut agar tidak ada kesalahpahaman dalam berkomunikasi apa lagi menyangkut sensitivitas dari masing2 daerah. banyaknya hal-hal tabu yang ada dalam adat istiadat tersebut. Itulah sebabnya, semakin banyak kita tahu tentang adat istiadat negara orang lain, semakin kecil kemungkinan mengatakan hal yang salah dan marah terhadap orang tersebut.

Beberapa cara untuk mempelajari Adat Istiadat orang dari negara lain.
Kunjungi atau ikuti
  • Restoran-restoran yang menyajikan makanan dari negara atau budaya lain.
  • Acara-acara budaya yang menampilkan musik, tarian, seni, dan makanan.
  • Pusat-pusat budaya yang terkait dengan suatu negara atau budaya tertentu.
  • Kelas bahasa Asing
  • Pusat - pusat internasional dan dengan sukarela menjadi tutor bagi orang yang ingin mempelajari bahasa sendiri.
  • Kuliah-kuliah atau pelajaran tentang adat istiadat atau budaya suatu negara.
  • museum-museum yang menampilkan kesenian dari negara - negara lain.
  • Pelajaran tarian rakyat atau musik rakyat.
  • Perpustakaan -perpustakaan dimana kita bisa meneliti tempat-tempat yang senantiasa kita ingin kunjungi
Bacalah tentang negara lain di
  • Majalah Nasioanal Geographic
  • Kolom perjalanan dan makanan dari surat kabar dan majalah
  • Paduan buku perjalanan
  • Buku-buku non fiksi atau fotografi
Novel- novel yang memiliki latar cerita dari tokoh dari negara lain.

Menonton film dibioskop atau acara tv dari negara asing.


Menonton acara-acara berita, sejarah dari negara luar


Mencari disitus Web

nah,ada beberapa contoh adat istiadat dari negara lain,,,
  1. Orang Jepang lebih menyukai jabatan tangan yang ringan dengan orang yang belum dia kenal
  2. Ketepatan waktu merupakan hal yang paling penting buat orang Jerman. Mereka menganggap tidak sopan jika terlambat.
  3. Orang Amerika Utara lebih senang berbicara tiga kaki dari lawan bicaranya.
  4. Orang Cina jarang berbicara melalui isyarat tangan.
  5. Orang Amerika senang menggunakan nama awal sejak mereka diperkenalkan.
  6. Orang meksiko selalu menghindari tatapan mata mereka karena hormat.
  7. Orang Muslim tidak bersalaman dengan orang-orang yang bukan muslim
  8. Mundur dalam percakapan atau menjaga jarak dianggap tidak sopan oleh orang Amerika Selatan.
  9. Orang India menganggap tidak sopan menunjuk dengan jari.
  10. bersiaplah menceritakan hal yang pribadi sebelum menceritakan bisnis dengan orang Itali
  11. Orang Bulgaria dan Yunani, menggelangkan kepala Jika "iya" dan menganggukan kepala jika "tidak".
  12. Orang Afrika senang membicarakan pengaruh musik, seni, dan ukiran tradisional.
  13. Orang Filipina menghargai keharmonisan dalam berbicara dan menganggap tidak sopan kata "tidak"
  14. Orang Karibia biasanya memiliki gaya berbicara lebih santai daripada orang Amerika, britania, Prancis, Spanyol atau Belanda.
  15. Orang Amerika Tengah Antusias dengan sepak bola.

Suka n Duka

Bunga Melati kalo ditanam dengan baik pasti jadi bunga yang indah, harum tanpa duri,

Bunga Bangkai nggak perlu ditanam juga tumbuh sendiri, suka bangkai lagi.,..

Udah dari dulu landak kodratnya berduri ditubuhnya, kebayang nggak kalo dia mo pelukan ma hewan lain??

Harimau kalo mengaung suaranya dahsyat!!
Tapi kalo ngomong ama Harimau lain suaranya kayak kucing,,,

Yang namanya per, kalo ditarik sejauh apapun tetap balik ketempat asalnya,,,

Pisau juga bakal tajam kalo terus diasah,,,

lampu juga penerang sementara buat kita,,,

Ada yang lebih penting dari apa yang kita pikir penting saat ini??


Nggak semua bunga bisa jadi mekar

Nggak semua tawa menjadi teman harimu

Nggak semua duka mengelilingi kamu

Nggak semua cahaya bisa seterang matahari

Nggak semua musim dilalui bersama

Nggak semua "rasa suka" berakhir HAPPY ENDING

Mengenang

Wah,,ingat masa - masa ketika SMP dulu,,, bersama teman2 baik,,,,
kangen banget dah,,apalagi dulu sering nulis n berkreasi bareng- bareng,,,
ingat apa sih arti dari sebuah persahabatan,,,
ketika kita memikirkan bagaimana masa depan kita semua kelak,,
ini nih,,,yang pernah kita bahas,,,

Pernah Memandang Matahari ?
Kenapa ya matahari walau terhalang awan cahayanya tetap terang..

Pernah Memperhatikan bulan?
Cahayanya tidak bertahan jika awan singgah menutupinya..

Pernah menatap bintang?
Dari jauh memang indah, tapi jika dari dekat kenapa bentuknya aneh,,

Pernah melihat udara ?
Tak pernah tampak tapi sangat diperlukan..

Pernah terpikir kenapa awan jalan terus?? apa tidak capek???
Bahkan selalu ada dilangit dalam cuaca apapun,,,

Pernah terpikir, apa kita satu diantaranya..??

Pernah berharap kita menjadi satu diantaranya??

Pernah berharap untuk tidak menjadi diantaranya??

Lalu, kita ini seperti siapa??
pernah terpikirkan???

Kalo ingat waktu masa-masa itu pengen bgt buat ketawa,,palagi klo udah bareng-bareng nggak bakal abiez tuh topik buat dibicarain,,,,

mIss u all,,,
Mariza, Mega, Dina, n Icha,,,
dolphin,,,,always,,,

HiPNoSiS

Banyak diantara kita yang belum tahu apa sih hipnosis itu, kedengarannya hipnosis itu berbau mistis dan dapat mempengaruhi pikiran kita, nah dibawah ini ada beberapa penjelasan tentang hipnosis,,

moga-moga bisa bermanfaat:

Sepanjang sejarah hipnosis selalu dihubungkan dengan hal yang gaib atau sihir. Pandangan ini mulai terbentuk pada zaman Mesir Kuno saat kegiatan yang menyerupai hipnosis digunakan pada acara keagamaan tertentu.

Sihir dan Hipnosis seringkali dihubungkan dengan seseorang yang menginginkan kekuatan dan kekuasaan. lalu muncullah sebutan yang terkenal yaitu "hypnotic eye" bila diterjemahkan artinya adalah mata yang menghipnosis. yang akhirnya membuat masyarakat pada umumnya menjadi takut.

Hingga sekarang masyarakat mempunyai anggapan hipnotis / hipnoterapis dapat melakukan hal apapun sebab mempunyai kekuatan tersembunyi, padahal itu semua tidak benar.


Hipnosis adalah teknik membawa seseorang menuju trance - secara sederhana trance yang dimaksud adalah kondisi antara normal dan tidur nyenyak dan trance adalah hal alami yang terjadi pada pikiran kita. Pada kenyataannya, semua hipnosis adalah self hypnosis, anda tidak dapat dihipnosis kecuali anda mau. Tidak ada hal mistik yang terjadi. Tentu saja hasil yang di dapat akan sangat cepat bila anda berhasil mencapai tujuan anda dan itu terlihat seperti sihir.

Hipnosis adalah penembusan faktor kritis pikiran sadar dan diikuti dengan diterimanya pemikiran atau sugesti tertentu.

Hipnosis sendiri tidaklah berbahaya. kita akan benar – benar merasa nyaman saat bekerja sama dengan hipnoterapis yang berpengalaman. Kita selalu berada dalam kontrol diri anda sendiri dan dapat keluar dari trance kapanpun anda mau hanya dengan membuka mata.


Jenis Hipnosis

  • Stage Hypnosis : hipnosis yang digunakan untuk pertunjukan hiburan.
  • Clinical Hypnosis atau Hypnotherapy : aplikasi hipnosis dalam menyembuhkan masalah mental dan fisik (psikosomatis). Aplikasi dalam pengobatan penyakit antara lain: depresi, kecemasan, phobia, stress, penyimpangan perilaku, mual dan muntah, melahirkan, penyakit kulit, dan masih banyak lagi.
  • Anodyne Awareness : aplikasi hipnosis untuk mengurangi rasa sakit fisik dan kecemasan. Banyak dokter, tenaga medis, perawat, dan dokter gigi menggunakan teknik anodyne untuk membantu pasien menjadi rileks dengan sangat cepat dan mengurangi rasa sakit dengan mental anestesi.
  • Forensic Hypnosis : penggunaan hipnosis sebagai alat bantu dalam melakukan investigasi atau penggalian informasi dari memori.
  • Metaphysical Hypnosis : aplikasi hipnosis dalam meneliti berbagai fenomena metafisik. Jenis hipnosis ini bersifat ekperimental.

Hipnosis bukanlah terapi . hipnosis hanyalah alat atau pelengkap untuk berbagai macam tipe terapi dan konseling.

Hipnoterapi adalah aspek terapi dari hipnosis. Hipnoterapi dapat dikombinasikan untuk bekerja lebih optimal pada mendekatan konseling, bahkan juga pendekatan yang tidak selaras dengan hipnoterapi seperti pendekatan terapi behavioral, yang mana tidak mengenal konsep pikiran bawah sadar dan begitu juga dengan pendekatan psychodynamic

Jenis Hipnosis Menurut Pelakunya

  • Self Hypnosis : hipnosis yang dilakukan oleh diri sendiri terhadap diri sendiri.
  • Hetero Hypnosis : hipnosis yang dilakukan oleh seseorang terhadap orang lain. Contohnya adalah hipnosis yang dilakukan seorang hipnotis atau hipnoterapis terhadap subjek atau klien.
  • Para Hypnosis : kondisi hipnosis yang terjadi karena pengaruh obat. Contohnya adalah pasien yang dibius atau dianestesi saat akan dioperasi. Walaupun secara fisik pasien telah ”tidak sadar” namun pikiran pasien masih aktif dan tetap dapat mendengar apa yang dikatakan oleh orang di sekitarnya.
  • Waking Hypnosis : hipnosis yang dilakukan dalam keadaan sadar. Yang terjadi adalah informasi yang disampaikan oleh orang yang dipandang sebagai figur otoritas akan dengan sangat mudah menembus critical factor / filter mental dan masuk ke pikiran bawah sadar seseorang dan diterima tanpa argumentasi atau penyelidikan lebih lanjut.